Meriahkan Puncak HANTARU,BPN Sumut Gelar Jalan Santai,Perlombaan dan Donor Darah di Lapangan Unimed

Berita78 Dilihat

Dairi(Sumut)-artainfonews.com-Puncak peringatan Hari Agraria dan Tata Ruang (HANTARU) tingkat Provinsi Sumatera Utara berlangsung meriah dengan serangkaian kegiatan yang melibatkan banyak pihak. Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Sumatera Utara, Askani, S.H., M.H., membuka secara resmi acara puncak tersebut, yang diketuai oleh Kepala Kantor Pertanahan Kota Medan, Reza Adrian Fachri, S.H., M.H., di Lapangan Universitas Negeri Medan (Unimed). Acara berlangsung mulai pukul 06.00 WIB hingga selesai.

Kegiatan dimulai dengan pelepasan balon dan merpati putih sebagai simbolisasi perdamaian dan harapan yang baik bagi pelaksanaan tugas dan tanggung jawab agraria di Sumatera Utara. Setelahnya, acara dilanjutkan dengan kegiatan jalan santai yang diikuti oleh para pegawai dan masyarakat yang hadir.

Selain jalan santai, berbagai perlombaan turut memeriahkan peringatan HANTARU ini, antara lain pertandingan bulu tangkis, futsal, catur, dam batu, mobile legend, dan tenis meja. Para pemenang dari masing-masing perlombaan mendapatkan hadiah yang diserahkan pada acara puncak. Tidak hanya itu, panitia juga menyediakan hadiah lucky draw bagi peserta jalan santai, menambah semarak dan antusiasme para peserta.

Pada kesempatan yang sama, dilakukan kegiatan donor darah yang bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Medan. Kegiatan ini menunjukkan komitmen BPN Sumatera Utara terhadap kepedulian sosial dan kesehatan masyarakat. Acara ditutup dengan kegiatan bernyanyi bersama, menciptakan suasana kekeluargaan dan kebersamaan yang hangat di antara seluruh keluarga besar BPN Sumatera Utara. Momentum ini menjadi wadah silaturahmi dan penguatan semangat kebersamaan di lingkungan BPN, yang diharapkan dapat mendukung kinerja yang lebih baik di masa mendatang.(cs)

Komentar